Suara.com - Jenazah Izhar bin Moezalir (58) dikuburkan di Tempat Pemakaman Umum Jeruk Purut, Jakarta Selatan, pada Rabu (14/6/2017).
Izhar wafat di Masjid Ittihaad, Jalan Tebet Mas Indah 4, Tebet, Jakarta Selatan, pada Selasa (13/6/2017). Proses kematiannya menyedot perhatian warganet karena dalam posisi sujud ketika sedang salat Isya berjamaah.
Usai pemakaman, warganet tak henti-hentinya membicarakan kematian warga Tebet Mas. Mayoritas netizen takjub dengan kejadian itu. Bahkan, sebagian mengaku iri.
"Pak Ishar ini, sukses bikin iri seluruh umat Islam, meninggal waktu sujud :(" tulis netizen.
Menurut warganet siapapun umat muslim pasti memimpikan meninggal dalam keadaan seperti Izhar, sujud kepada Allah.
"Aamiin YRA. Meninggal dalam keadaan sujud, idaman bagi orang beriman," tulis warganet.
Netizen juga mendoakan agar husnul khotimah.
"Meninggal dlm keadaan suci (punya wudlu) dan sdg sujud," tulis netizen.
Warganet menilai meninggal dengan sujud merupakan meninggal secara mulia.
"Semoga saya mengikuti jejaknya , dan semoga khusnul khotimah amin," tulis netizen.