Djarot Resmi Buka Jakarta Fair Kemayoran 2017

Chaerunnisa Suara.Com
Rabu, 14 Juni 2017 | 23:00 WIB
Djarot Resmi Buka Jakarta Fair Kemayoran 2017
Gubernur Jakarta Djarot Saiful Hidayat dan Direktur Utama PD. Pasar Jaya Arief Nasrudin [suara.com/Bowo Raharjo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pada H-1 Lebaran atau malam takbiran, Jakarta Fair dibuka mulai pukul 10.00 s.d. 18.00 WIB, sedangkan pada hari-H Lebaran, tetap dibuka dengan waktu operasional mulai pukul 14.00 s.d. 23.00 WIB. Pada tanggal 26 Juni hingga 2 Juli 2017, Jakarta Fair berlangsung pada pukul 10.00 s.d. 23.00 WIB.

Sementara itu, pada masa setelah Lebaran, yakni 3 s.d. 16 Juli 2017, waktu operasional Jakarta Fair Kemayoran akan normal kembali, yakni mulai pukul 15.30 WIB pada hari-hari biasa dan mulai pukul 10.00 WIB di akhir pekan atau Sabtu dan Minggu.

Sementara itu, harga tiket masuk Jakarta Fair Kemayoran, yaitu Rp20 ribu setiap Senin dan Rp25 ribu per orang setiap Selasa hingga Kamis. Di akhir pekan, mulai Jumat s.d. Minggu serta hari-hari libur nasional, harga tiket masuknya adalah Rp35 ribu per orang. (Antara)

Baca Juga: Hijrah ke Jakarta Usai Lebaran? Ini Syarat dari Djarot

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI