Suara.com - Kapolri Jenderal Tito Karnavian membatalkan kunjungan kerja ke Arab Saudi dan Turki gara-gara bom bunuh diri di Terminal Kampung Melayu, Jakarta Timur. Tito hanya melakukan kunjungan ke Iran pada Rabu (24/5/2017).
"Kemarin sudah ke Iran, untuk yang ke Turki dan Arab Saudi dibatalkan. Beliau kembali ke Jakarta hari ini," kata Kepada Divisi Humas Mabes Polri Irjen Setyo Wasisto, Jumat (26/5/2017).
Tiba di Jakarta sore ini, Tito direncanakan langsung menjenguk korban bom bunuh diri di Rumah Sakit Polri Kramatjati, Jakarta Timur.
"Nanti sekitar pukul 16.00 WIB beliau mau ke RS Polri," ujar dia.
Tito mempercepat kunjungan kerja karena situasi keamanan nasional di Indonesia sedang terganggu.
"Karena situasi sekarang ini beliau pasti merasa bertanggung jawab sebagai pimpinan Polri. Kunjungan lain dibatalkan, dan langsung kembali ke Indonesia," tutur dia.
Kunjungan ke Turki dan Arab Saudi akan dijadwalkan ulang setelah situasi keamanan Tanah Air kondusif.
Dari Iran, Tito Batal ke Arab dan Turki Gara-gara Bom Bunuh Diri
Jum'at, 26 Mei 2017 | 13:08 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Dukung Kinerja TP PKK, Mendagri: Perlunya Sosok Pemimpin yang Kuat
19 November 2024 | 16:35 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI