Presiden Joko Widodo bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla didampingi Kapolda Metro Jaya Mochamad Iriawan dan Panglima Kodam Jaya Mayjen TNI Teddy Lhaksmana menjenguk tujuh korban ledakan bom bunuh diri yang dirawat di Rumah Sakit Polri Kramatjati, Jakarta Timur, Kamis (25/5/2017), malam.
"Tadi kami sudah besuk dan melihat langsung korban ledakan bom di Kampung Melayu. Tentu kami sangat menyesalkan ini, korbannya dari mahasiswi ada, supir Kopaja ada, kemudian anggota Polri ada, dan Insya Allah yang berada di sini dalam beberapa hari ke depan bisa sembuh," kata Jokowi di RS Polri Kramatjati.
Jokowi bersama dengan rombongan tiba di RS Polri sekitar pukul 21.20 WIB. Dia tidak berlama-lama di dalam ruang perawatan, hanya sekitar 20 menit.
Jokowi berpesan kepada masyarakat agar jangan pernah panik dan takut dengan terorisme. Jokowi mengajak masyarakat berani melawan terorisme.
"Pagi saya sampaikan kepada seluruh rakyat di pelosok Tanah Air agar semuanya tetap tenang, agar tetap kerja seperti biasanya. Saya tegaskan sekali lagi, tidak ada tempat di Tanah Air kota bagi terorisme," ujarnya.
Jusuf Kalla tidak memberikan keterangan apapun kepada pers. Dia hanya mendampingi Jokowi saat memberikan keterangan pers.
Usai memberikan pernyataan kepada awak media, Jokowi beserta rombongan langsung meninggalkan RS Polri.
Menurut informasi yang didapat dari kepolisian, Jokowi dan rombongan akan meninjau tempat bom bunuh diri di Terminal Kampung Melayu.
"Tadi kami sudah besuk dan melihat langsung korban ledakan bom di Kampung Melayu. Tentu kami sangat menyesalkan ini, korbannya dari mahasiswi ada, supir Kopaja ada, kemudian anggota Polri ada, dan Insya Allah yang berada di sini dalam beberapa hari ke depan bisa sembuh," kata Jokowi di RS Polri Kramatjati.
Jokowi bersama dengan rombongan tiba di RS Polri sekitar pukul 21.20 WIB. Dia tidak berlama-lama di dalam ruang perawatan, hanya sekitar 20 menit.
Jokowi berpesan kepada masyarakat agar jangan pernah panik dan takut dengan terorisme. Jokowi mengajak masyarakat berani melawan terorisme.
"Pagi saya sampaikan kepada seluruh rakyat di pelosok Tanah Air agar semuanya tetap tenang, agar tetap kerja seperti biasanya. Saya tegaskan sekali lagi, tidak ada tempat di Tanah Air kota bagi terorisme," ujarnya.
Jusuf Kalla tidak memberikan keterangan apapun kepada pers. Dia hanya mendampingi Jokowi saat memberikan keterangan pers.
Usai memberikan pernyataan kepada awak media, Jokowi beserta rombongan langsung meninggalkan RS Polri.
Menurut informasi yang didapat dari kepolisian, Jokowi dan rombongan akan meninjau tempat bom bunuh diri di Terminal Kampung Melayu.