Djarot Tetap Berdiri Bersama Keluarga Ahok

Rabu, 24 Mei 2017 | 16:33 WIB
Djarot Tetap Berdiri Bersama Keluarga Ahok
Plt Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat di Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat, Senin (21/5/2017). [Suara.com/Bowo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Pelaksana tugas gubernur Jakarta Djarot Saiful Hidayat berkomitmen tetap berdiri bersama memperjuangkan nilai-nilai yang diperjuangkan Basuki Tjahaja Purnama menuju Indonesia yang lebih baik. Djarot akan tetap bersama keluarga Ahok.

"Jangan salahkan saya ketika menguatkan keluarga Pak Ahok, dan Pak Ahok yang kini berada di penjara. Itulah nilai-nilai persahabatan lebih penting daripada mencari keselamatan sendiri," ujar Djarot di RPTRA Intan, Cilandak Barat, Jakarta Selatan, Rabu (24/5/2017).
 


Djarot mengajak masyarakat jangan hanya melihat seseorang dari satu sisi.

"Masing-masing harus seimbang. Kita punya dua mata, dua telinga supaya melihatnya seimbang. Mari berbuat yang terbaik supaya hidup kita bermanfaat bagi manusia lain dan bagi alam semesta ini," kata Djarot.

Ahok dinyatakan bersalah dalam kasus penistaan agama. Dia vonis dua tahun penjara.

Setelah dinonaktifkan dari jabatan gubernur, sebelum keputusan pengadilan atas kasus penistaan agama inkrah, Ahok mengundurkan diri.

Ahok saat ini berada di rumah tahanan Mako Brimob, Jawa Barat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI