Novanto Tutup Pidato Rapimnas dengan Pantun Menarik

Selasa, 23 Mei 2017 | 18:48 WIB
Novanto Tutup Pidato Rapimnas dengan Pantun Menarik
Ketum Golkar Setya Novanto di Rapimnas Golkar, (22/5). (Suara.com/Bagus Santosa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto ditunjuk menjadi Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai Golkar. Bappilu merupakan ujung tombak untuk menjalankan strategi menghadapi pemilihan kepala daerah serentak tahun 2018 dan pemilihan legislatif serta pemilihan presiden tahun 2019.

Penunjukan Novanto merupakan salah satu rekomendasi rapat pimpinan nasional Partai Golkar yang digelar di Balikpapan, Kalimantan Timur, Minggu (21/5/2017) sampai Selasa (23/5/2017).



"Terimakasih menunjuk saya sebagai ketua bappilu dan saya akan konsultasikan terlebih dahulu. Kepercayaan yang diberikan ke saya, saya akan susun secepatnya (bappilu ini)," kata Novanto dalam pidato penutupan rapimnas di Novotel, hari ini.

Dia berharap badan ini menjadi ujung tombak dan memberikan kekuatan kepada DPD I di seluruh Indonesia.

"Dan, setelah saudara pulang, tak lupa kita harus menyiapkan dalam istilah 3 in 1. Penyiapan pilkada, pileg, dan sosialisasi pilpres," tutur Novanto yang merupakan ketua DPR.

Di penghujung pidato, Novanto meminta maaf kepada hadirin.

"Tentu sebagai ketum tak ada gading yang tak retak. Saya mengaharapkan kepada seluruh kader untuk bersama sama sebagai satu saudara untuk memenangkan Partai Golkar baik di pilkada 2018 dan pileg serta pilpres 2019," ‎ujarnya.

Novanto mengakhiri pidato dengan pantun.

"Manis sungguh buah rambutan, di jual orang diwaktu petang, rapimnas Golkar sudah dilaksanakan, mari bekerja menang menang menang. Rapimnas Golkar di Balikpapan, banyaklah orang jual durian, Selamat memasuki bulan suci Ramadan, khilaf dan salah mohon dimaafkan‎. Menari Japin di tengah halaman, di tengah halaman si bunga mekar, cari pemimpin yang berpengalaman, yang berpengalaman ada di Golkar."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI