Suara.com - Warga Kota Roma, Itala, mendadak dihebohkan oleh satu mural (lukisan di dinding) yang menggambarkan pemimpin tertinggi umat Katolik Paus Fransiskus tengah berciuman dengan Presiden Amerika Serikat Donald Trump.
"Kebaikan memaafkan iblis," begitu tulisan yang menyertai mural tersebut, seperti dilansir CBS News, Jumat (12/5/2017).
Tulisan berbahasa Inggris dan Italia tersebut, tertera pada sabuk Sri Paus dalam mural itu.
Baca Juga: Polisi Akan Jemput Paksa Rizieq Shihab Terkait Kasus Chat Sex
Sri Paus, dalam mural tersebut, diberi tanda "halo" atau lingkaran malaikat di atas kepalanya. Halo merupakan simbol kebaikan dalam tradisi seni rupa Barat.
Sementara Trump pada mural itu diberikan dua tanduk berukuran kecil di kepalanya. Dalam seni rupa, dua tanduk kecil merupakan penggambaran iblis.
Mural tersebut membuat kegegeran warga, karena Trump direncanakan ke Vatican untuk menemui Sri Paus, 24 May 2017.
Hingga kekinian, belum diketahui pelukis yang membuat mural tersebut.
Baca Juga: Lagi, Habib Rizieq Mangkir dari Pemeriksaan 'Chat Sex'