Lucky Florist membantah mendapatkan pesanan karangan bunga untuk Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat sebanyak 1.868 buah seperti informasi yang viral di media sosial. Isu yang berkembang menyebutkan karangan tersebut semula dipesan untuk kemenangan Ahok-Djarot. Tapi karena ternyata mereka kalah, pesan tulisan dalam karangan diganti dengan ucapan terima kasih.
"Nggaklah, nggak benar itu. Kami mah niat jualan aja," ujar pemilik Lucky Florist, Ferry, kepada Suara.com, Kamis (27/4/2017).
Ferry mengatakan Lucky Florist selama ini melayani pesanan dari berbagai kalangan. Pemesannya tidak hanya untuk Balai Kota, tetapi juga acara-acara pernikahan.
"Ini mah biasa (banyak pesenan), karena Pak Ahok aja jadi heboh saja," katanya.
Menurut Ferry tidak mungkin satu toko bunga bisa memenuhi pesanan sebanyak 1.868 karangan bunga dalam waktu beberapa hari.
"Kalau kebagi 90 dari 2000-an, sekarang sudah dua ribu, saya cuma 100 persennya wajar, masih banyak toko bunga yang seperti saya," kata Ferry.
Lucky Florist berdiri sejak 25 tahun. Pemesanan bunga bisa melalui telepon ataupun datang langsung.
Untuk ucapan terima kasih kepada Ahok dan Djarot, Lucky Florist mendapatkan pesanan sebanyak 90 karangan bunga, sejak Selasa (25/4/2017) hingga Kamis (27/4/2017).
"Total keseluruhan 90. Kalau hari ini ada pesanan 15," kata dia.
Ahok menepis anggapan pengiriman karangan bunga tersebut hanya setting-an untuk mencitrakan Ahok-Djarot tetap dicintai masyarakat, meski kalah pilkada.
"Kan (ada yang) fitnah saya kan, bilang saya biayain 1.200. Ternyata udah lebih," ujar Ahok.
"Nggaklah, nggak benar itu. Kami mah niat jualan aja," ujar pemilik Lucky Florist, Ferry, kepada Suara.com, Kamis (27/4/2017).
Ferry mengatakan Lucky Florist selama ini melayani pesanan dari berbagai kalangan. Pemesannya tidak hanya untuk Balai Kota, tetapi juga acara-acara pernikahan.
"Ini mah biasa (banyak pesenan), karena Pak Ahok aja jadi heboh saja," katanya.
Menurut Ferry tidak mungkin satu toko bunga bisa memenuhi pesanan sebanyak 1.868 karangan bunga dalam waktu beberapa hari.
"Kalau kebagi 90 dari 2000-an, sekarang sudah dua ribu, saya cuma 100 persennya wajar, masih banyak toko bunga yang seperti saya," kata Ferry.
Lucky Florist berdiri sejak 25 tahun. Pemesanan bunga bisa melalui telepon ataupun datang langsung.
Untuk ucapan terima kasih kepada Ahok dan Djarot, Lucky Florist mendapatkan pesanan sebanyak 90 karangan bunga, sejak Selasa (25/4/2017) hingga Kamis (27/4/2017).
"Total keseluruhan 90. Kalau hari ini ada pesanan 15," kata dia.
Ahok menepis anggapan pengiriman karangan bunga tersebut hanya setting-an untuk mencitrakan Ahok-Djarot tetap dicintai masyarakat, meski kalah pilkada.
"Kan (ada yang) fitnah saya kan, bilang saya biayain 1.200. Ternyata udah lebih," ujar Ahok.