PKS-Gerindra Jajaki Koalisi di Pilkada Serentak 2018

Kamis, 27 April 2017 | 13:33 WIB
PKS-Gerindra Jajaki Koalisi di Pilkada Serentak 2018
Ketua Fraksi PKS DPR Jazuli Juwaini [Dok. PKS]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Koalisi PKS dan Gerindra mendulang sukses di Pilkada Jakarta 2018. Anggota Dewan Syuro PKS Jazuli Juwaini mengatakan, ‎pola seperti ini akan dijalani juga untuk menghadapi 171 Pilkada serentak pada 2018.

Namun koalisi itu akan pertimbangan kearifan lokal masing-masing daerah.

"PKS bersama Gerindra sebisa mungkin kita akan terus membangun kerjasama meskipun tentu kalau daerah ini kan ada kearifan-arifan lokal yah. Tapi sampai sekarang nggak ada intruksi dari pusat ke kabupaten/kota karena itu nanti akan menutup ruang kreatifitas dan ijtihad teman-teman di kabupaten/kota," kata Jazuli di DPR, Jakarta, Kamis (27/4/2017).

"Yang bisa kita bangun, kerja sama dengan Gerindra yang hasilnya sudah terlihat, tentu baik bila terjadi di daerah lain. ‎Karena sekarang ini partai yang nggak masuk ke pemerintahan kan tinggal PKS dan Gerindra. Bukan mau gaya, tapi demi kemaslahatan calon yang diusung memiliki visi yang sama saya kira itu cukup bagus," tambahnya.

Jazuli menambahkan dengan kerja sama di Pilkada seperti ini, maka akan semakin mudah membuka peluang untuk berkoalisi di Pilpres 2019‎. Apalagi, PKS sedang melakukan survei internal untuk menjaring calon presiden 2019.

"Kita lihat perkembangannya nanti di 2018, PKS juga sekarang sudah memulai penjaringan presiden dan wakil presiden baik internal maupun tokoh-tokoh eksternal," kata Ketua Fraksi PKS ini.‎

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI