Ada Preman Parkir, Dishub DKI Pasang Gerbang Berlapis di Kalijodo

Selasa, 25 April 2017 | 16:02 WIB
Ada Preman Parkir, Dishub DKI Pasang Gerbang Berlapis di Kalijodo
Wajah baru Kalijodo. [suara.com/Firsta Nodia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Petugas Dinas Perhubungan DKI Jakarta berencana memasang gerbang (gate) parkir di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA), Kalijodo, Penjaringan, Jakarta Utara. Rencana pemasangan gerbang dilakukan pada pekan depan.

Wakil Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Sigit Widjatmoko mengatakan pemasangan gerbang parkir untuk mengantisipasi jumlah kendaraan yang masuk ke tempat wisata RPTRA Kalijodo.

"Makanya, kami dinas perhubungan, Minggu ini kami targetkan pemasangan gatenya. Kenapa kami pakai gate? Pertama memastikan jumlah kendaraan yang masuk dan diperkenankan untuk parkir. Karena kan, ada countingnya, kalau pakai gate," kata Sigit di RPTRA Kalijodo Jalan Penjadingan, Jakarta Utara, Selasa (25/4/2017).

Sigit menambahkan pemasangan gate juga masih dapat berfungsi untuk jalan Inspeksi. Di mana agar lebih diketahui ketentuan ruang yang dipakai untuk RPTRA.

Baca Juga: Dikuasai Preman, Dishub DKI Razia Parkir Liar di Kalijodo

"Ini untuk juga memastikan fungsi dari jalan inspeksi ini bisa dipakai. Kalau pakai gate, kami menerapkan 15 menit masih gratis. Kalau kami tidak batasi jumlah, khawatir karena di sini juga ada skate track. Di sini ada tempat skateboard, BMX, khawatir kalau ada kecelakaan untuk medical evacuation takutnya terhambat," ujar Sigit.

Saat ini, tempat parkir masih belum tertata untuk para masyarakat yang berwisata di RPTRA, Kalijodo dengan membawa kendaraan tersebut. Adapun kendaraan roda dua, juga masih terlihat terparkir di sekitar trotoar tersebut.

Maka itu, pihaknya juga akan berencana akan bekerja sama dengan PT. Jasa Marga untuk mengatur kendaraan-kendaraan yang dipakai oleh para masyarakat yang berwisata tidak terparkir sembarangan.

"Nanti akan kami sediakan space. Kami melihat potensi di kawasan sekitar. Jadi kami juga sedang kerja sama dengan Jasa Marga. Untuk menggunakan space yang ada di kolong Tol. Sebenarnya membantu mengamankan aset mereka juga. Karena kan di bawah jembatan ini juga banyak alih fungsi yang lain ya," ujar Sigit.

Baca Juga: Ini Instruksi Ahok setelah Parkir RPTRA Kalijodo Dikuasai Preman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI