Suara.com - Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, diguncang gempa berkekuatan 5,4 skala richter (SR). Namun, gempa tersebut tidak berpotensi menimbulkan gelombang tsunami.
Melalui laman daring Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa tersebut melanda Tasikmalaya, Senin (24/4/2017) dini hari. Persisnya sekitar pukul 01.00 WIB.
Lokasi gempa berada di 58 kilometer arah barat daya dari Tasikmalaya. Gempar tersebut terjadi di kedalaman 13 km.
Hingga kekinian belum diketahui dampak dan korban gempa itu.