Suara.com - Jelang pencoblosan, calon gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga, Anies Baswedan berada di Masjid Baitunnur, Jalan Lebak Bulus I, Cilandak Barat, Jakarta Selatan, sejak Rabu (19/4/2017) dini hari. Di sana, Anies bersama jamaah lainnya salat tahajud dan dilanjutkan salat subuh berjamaah.
Pantauan Suara.com, Anies yang mengenakan baju koko berwarna putih tampak didampingi oleh puluhan pendukungnya. Ketika salat dia berada di shaf pertama.
Usai salat, pasangan Sandiaga Uno itu menyampaikan beberapa hal kepada para jamaah masjid.
"Semoga apa yang kita kerjakan akan mengantarkan Jakarta pada kedamaian, keadilan, dan mengeratkan persatuan yang diridhoi Allah," kata Anies dalam sambutannya.
Baca Juga: Basmi Terorisme, Polri Gandeng Kepolisian Arab Saudi
Anies juga berharap, semua yang terlibat di dalam proses Pilkada Jakarta, selalu mendapat perlindungan dari Tuhan.
"Dijauhkan dari segala macam fitnah, didekatkan dengan sikap amanah, didekatkan dengan sifat istiqomah dan dimudahkan di dalam menunaikan semua rencananya," ucapnya.
Selanjutnya, Anies menyempatkan diri berziarah ke pemakaman yang berada di belakang masjid. Makam yang didatangi adalah makam Haji Jaya bin Haji Saimun, salah satu tokoh di Lebak Bulus.
Setelah itu, Anies beserta para rombongan langsung menuju rumahnya menaiki mobil yang biasa digunakan.
"Ziarah ke makam pendiri kampung di sini, sesepuh kampung di sini. Bapak Haji Jaya. Dan diteruskan silaturahmi dengan tetangga sampai siap-siap nanti," ujarnya.
Baca Juga: Lolos ke Babak Kedua Cina Masters, Firman Ditunggu Wakil Taiwan
Anies beserta istrinya, Fery Farhati Ganis dan anak perempuannya Mutiara Annisa Baswedan, akan menggunakan hak pilihnya di TPS 28, Cilandak Barat. Pada putaran pertama, pasangan Anies-Sandi unggul di TPS tersebut.