Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta petahana Djarot Saiful Hidayat, meminta doa dan dukungan masyarakat sebelum berdebat dengan penantangnya di pilkada Jakarta 2017, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno.
"Doanya saja. Jadi mohon doa restunya saja," ujar Djarot di lokasi debat, Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (12/4/2017).
Sebelum melakukan debat, Djarot menerangkan telah melangsungkan pertemuan tertutup dengan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan tim. Pertemuan tersebut membahas strategi debat terakhir malam ini.
"Ya diskusi pembagian tugas saja. Kan sudah terbiasa saja kita debat. Pertanyaan apa pun kami jawab," ucap Djarot.
Debat terakhir di Pilgub Jakarta 2017 mengambil tema "Dari Masyarakat Jakarta untuk Jakarta". Isu debat mencakup kesenjangan dan keadilan sosial, penegakan hukum, dan bonus demografi.
Sementara Subtema debat tersebut terkait masalah transportasi, tempat tinggal, reklamasi, pelayanan publik berupa pendidikan dan kesehatan, serta UMKM atau dunia usaha.
Debat yang akan berlangsung di Hotel Bidakara pukul 19.30 WIB ini akan dipandu oleh moderator Dwi Noviratri Koesno alias Ira Koesno, mantan presenter televisi swasta yang sukses memandu debat di putaran pertama lalu.
KPU DKI menunjuk tujuh orang panelis yang akan menyiapkan pertanyaan. Selain jumlah panelis lebih banyak, masyarakat dan komunitas yang telah ditunjuk juga akan berpartisipasi langsung memberi pertanyaan bagi kedua pasangan calon.
Debat akan disiarkan secara langsung oleh sejumlah stasiun televisi. Durasi 120 menit untuk acara dan 30 menit untuk iklan.