Jenguk Novel, Iriawan Tanyakan Kronologis Penyiraman Air Keras

Rabu, 12 April 2017 | 01:30 WIB
Jenguk Novel, Iriawan Tanyakan Kronologis Penyiraman Air Keras
Kapolda Irjen Mochamad Iriawan. (Suara.com/Agung Sandy)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Kepolisian Daerah Metro Jakarta Raya Inspektur Jenderal Mochamad Iriawan mengatakan, kondisi kesehatan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan kian membaik menyusul insiden penyiraman air keras terhadap dirinya, Selasa pagi. Setelah sempat dirawat di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading, Jakarta Utara, Novel dipindahkan ke Rumah Sakit Mata Jakarta Eye Center, Menteng, Jakarta Pusat.

"Dari pengamatan saya dari pagi tadi, dari RS Mitra Kelapa Gading, sampai sekarang perkembangannya meningkat cukup pesat, artinya membaik," kata Iriawan usai menjenguk Novel, Selasa (11/4/2017) malam.

Selain menanyakan perihal kondisinya, Iriawan juga sempat memintai keterangan Novel perihal penyerangan air keras yang dilakukan dua orang tidak dikenal tersebut.

"Kami bisa bicara, bisa ngobrol, misal menanyakan tentang keadaannya. Dan juga beberapa pertanyaan saya ajukan kepada yang bersangkutan (Novel), terkait situasi (penyiraman air keras) tadi pagi ya," kata dia.

Mantan Kapolda Jawa Barat itu juga menanyakan bagaimana kronologis peristiwa buruk yang menimpanya usai menunaikan ibadah Shalat Subuh di Masjid Jami Al Ihsan pagi tadi.

"(Saya) memastikan kembali kegiatan pagi setelah ke luar dari rumah, salat, kemudian sampai dibawa ke rumah sakit. Itu saya tanyakan kembali," kata Iriawan.


BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI