Sebelum disiram air keras, penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi Novel Baswedan pernah menceritakan ada gelagat mencurigakan dalam dua minggu terakhir.
"Novel pernah cerita ke saya 'dua minggu ini saya merasa dibuntuti, tapi saya nggak cerita ke siapa-siapa takut dikira paranoid," ujar Imam Masjid Jami Al Ihsan, Abdur Rahim Hasan, di tempat kejadian perkara, Jalan Deposito, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (11/4/2017).
Hasan ketika itu menyarankan kepada Novel agar jangan herbenti berdoa dan membacakan salawat.
"Saya jawab banyakin salawat Pak Novel," kata dia.
Hasan juga tahu di lingkungan sekitar rumah Novel di daerah Bank Bumi Daya, Kelapa Gading, sering terlihat orang asing melakukan pengawasan.
"Kami sudah kenyang, banyak orang asing berkeliaran," ucap Hasan.
Pagi tadi, Novel disiram air keras di Jalan Deposito, RT 3, RW 8, Perumahan Bank Bumi Daya, Pegangsaan Dua, Kelapa Dua.
Novel disiram air keras usai salat subuh berjamaah. Pelakunya dua orang tak dikenal.
Kasus ini sekarang sedang ditelusuri polisi.
"Novel pernah cerita ke saya 'dua minggu ini saya merasa dibuntuti, tapi saya nggak cerita ke siapa-siapa takut dikira paranoid," ujar Imam Masjid Jami Al Ihsan, Abdur Rahim Hasan, di tempat kejadian perkara, Jalan Deposito, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (11/4/2017).
Hasan ketika itu menyarankan kepada Novel agar jangan herbenti berdoa dan membacakan salawat.
"Saya jawab banyakin salawat Pak Novel," kata dia.
Hasan juga tahu di lingkungan sekitar rumah Novel di daerah Bank Bumi Daya, Kelapa Gading, sering terlihat orang asing melakukan pengawasan.
"Kami sudah kenyang, banyak orang asing berkeliaran," ucap Hasan.
Pagi tadi, Novel disiram air keras di Jalan Deposito, RT 3, RW 8, Perumahan Bank Bumi Daya, Pegangsaan Dua, Kelapa Dua.
Novel disiram air keras usai salat subuh berjamaah. Pelakunya dua orang tak dikenal.
Kasus ini sekarang sedang ditelusuri polisi.