Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) langsung bergegas ke Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading, Jakarta Utara, tempat Novel Baswedan dirawat pada Selasa (11/4/2017) pagi. Itu dilakukan Agus Rahardjo dan kawan-kawan setelah mendengar berita bahwa penyidiknya disiram pakai air keras oleh orang tak dikenal.
"Tim KPK sudah kesana, termasuk pimpinan," kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah saat dikonfirmasi, Selasa (11/4/2017).
Dari foto-foto yang beredar dari internal KPK, tampak Ketua KPK, Agus Rahardjo sedang berdialog dengan Novel yang sedang berbaring di tempat tidur perawatan Instalasi Gawat Darurat RS Mitra Kelapa Gading.
Baca Juga: Kapolres Jakut Bungkam Ditanyai Soal Novel Baswedan
Diketahui ketika Novel pulang salat subuh dari Mesjid yang berlokasi di Jalan Deposito, RT 03 RW 10, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Dua orang yang menggunakan kendaraan bermotor langsung menyiram air keras ke muka Novel. Novel pun kemudian dilarikan ke RS Mitra Keluarga Kelapa Gading untuk menjalani perawatan.