Indonesia Sisakan Tiga Wakil di Ganda Campuran Malaysia Open

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Kamis, 06 April 2017 | 06:15 WIB
Indonesia Sisakan Tiga Wakil di Ganda Campuran Malaysia Open
Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir [Humas PBSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tiga dari lima wakil Indonesia di sektor ganda campuran melenggang mulus melaju ke babak kedua Malaysia Open Super Series Premier 2017.

Ketiganya adalah Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja, Praveen Jordan/Debby Susanto, dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.

Edi/Gloria lolos ke babak kedua setelah menyudahi perlawanan wakil tuan rumah yang juga unggulan kedelapan, Peng Soon Chan/Liu Ying Goh, 18-21, 21-19, 21-17, Rabu (5/4/2017).

Sedangkan Praveen/Debby melaju ke babak berikutnya usai berhasil melewati tantangan pasangan Thailand, Nipithpon Puangpuapech/Jongkolphan Kittiharakul, juga lewat pertarungan tiga game, 22-24, 21-12, 21-12.

Baca Juga: Messi Kembali, Barcelona Gilas Sevilla

Sementara, pemenang medali emas olimpiade Rio de Janeiro, Tontowi/Liliyana berhasil mengandaskan wakil Inggris Marcus Ellis/Lauren Smith 21-12, 21-14 untuk mencapai putaran dua.

Unggul jauh dari segi peringkat, Tontowi/Liliyana (peringkat 3) mendominasi game pertama dengan memperoleh poin tanpa bisa disalip ataupun disamakan oleh Ellis/Smith hingga akhir gim pertama.

Kendati perolehan poin Tontowi/Liliyana berhasil disamakan beberapa kali oleh pasangan Inggris 4-4, 6-6, mereka berhasil kembali mendominasi permainan dan memastikan langkahnya ke putaran dua turnamen.

Sayangnya, sukses ketiga pasangan ini tidak diikuti dua pasangan perwakilan Indonesia lainnya, Hafiz Faizal/Shela Devi Aulia dan Alfian Eko Prasetya/Annisa Saufika.

Hafiz/Shela dipaksa harus mengakui keunggulan pasangan Thailand, Bodin Isara/Savitree Amitrapai, lewat pertarungan dua game langsung, 8-21, 15-21.

Baca Juga: Tekuk City, Chelsea Jaga Asa Juarai Liga Inggris

Di lain pihak, Alfian/Annisa menyerah di tangan unggulan kelima asal Cina, Zhang Nan/Li Yinhui, 14-21, 18-21.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI