Liang Lahat Sudah Digali, 'Jenazahnya' Malah Asyik Minum di Bar

Reza Gunadha Suara.Com
Selasa, 04 April 2017 | 09:11 WIB
Liang Lahat Sudah Digali, 'Jenazahnya' Malah Asyik Minum di Bar
Liang lahat yang sudah disiapkan untuk Wilson, di Desa Awendo, wilayah Migori, Kenya. [Mirror]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kisah unik terjadi di Kenya saat sebuah pemakaman mendadak dibatalkan, lantaran “mayat” lelaki yang seharusnya dikuburkan justru terlihat “kongkow” di bar asyik minum minuman keras.

Lelaki yang membuat gempar itu bernama Wilson Olouch, demikian dilaporkan laman Mirror.co.uk, Senin (3/4/2017).

Peristiwa tersebut bermula ketika keluarga menyatakan Wilson telah meninggal dunia. Pernyataan itu menyusul Wilson yang tiga pekan tak kunjung pulang ke rumah.

Keyakinan keluarga terhadap kematian Wilson semakin menguat setelah aparat kepolisian setempat menemukan sesosok mayat pria yang sudah membusuk.

Baca Juga: Tiga Video yang Bakal Diajukan dalam Sidang Ahok Hari Ini

Mayat tersebut ditemukan di tengah perkebunan tebu. Oleh keluarga, mayat itu diyakini sebagai Wilson.

Setelah mendapat persetujuan keluarga, warga setempat menyiapkan liang lahat di kompleks pemakaman Desa Awendo, Migori, Kenya, sebagai tempat peristirahatan terakhir Wilson.

Tapi, ketika prosesi pemakaman dimulai, seorang warga datang dan menyampaikan kabar yang menggemparkan: Wilson terlihat tengah mabuk kepayang di bar kawan Rongo, tak jauh dari pemakaman.

Setengah penasaran, keluarga Wilson dan jemaat yang mengikuti prosesi pemakaman langsung bergerak ke bar tersebut.

Belum lagi masuk ke dalam bar, keluarga dan warga lain sudah dikagetkan oleh keberadaan sepeda motor Wilson yang manis terparkir di depan bar.

Baca Juga: Cinta Tak Direstui Sang Ibu, Dedy Dores Gantung Diri

Keluarga dan warga semakin geram setelah memasuki bar dan mendapatkan Wilson teler akibat miras.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI