Peti Mati Soekarno Jadi Favorit di Museum Prasasti

Siswanto Suara.Com
Minggu, 02 April 2017 | 12:06 WIB
Peti Mati Soekarno Jadi Favorit di Museum Prasasti
Konferensi Asia Afrika dilaksanakan di Bandung pada tanggal 18-24 April 1955 dan dibuka oleh Presiden Soekarno.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tugu ini menjadi tujuan wisatawan asing terutama wisatawan dari Jepang.

"Wisatawan dari Jepang tersebut biasanya melakukan upacara tertentu dan pembacaan doa pada saat berkunjung," kata Andri.

Terdapat tiga kereta kuda koleksi Museum Prasasti,satu di antaranya adalah kereta jenazah yang merupakan peninggalan pada masa kolonialisme Hindia-Belanda.

Pada kereta tertulis bahwa kereta merupakan buatan Batesville Casket Company Inc. yang berada di Indiana, Amerika sekitar tahun 1890-an.

Dua kereta lainnya, merupakan pemberian Presiden RI Joko Widodo saat menyelenggarakan Festival Kereta Kencana 2012 tanggal 4 Juli di Kota Karanganyar, Solo, Jawa Tengah.

Kereta tersebut dibuat oleh H. Anwar Muhtadi seorang pengrajin kereta kuda di Solo, Jawa Tengah.

Museum yang bisa dikunjungi setiap hari Selasa sampai Minggu dengan harga tiket Rp.5.000 mulai pukul 09.00 WIB -15.00 WIB ini punya 856 koleksi.

Museum tersebut menurut data inventaris koleksi dari pihak museum tahun 2016, bahwa terdapat 856 unit benda koleksi.

"Koleksi benda sejarah disini kebanyakan merupakan tugu prasasti atau nisan kuburan yang dulunya menjadi makam para penduduk asing saat masa kolinialisme. Makam ini sudah tidak ada jenazahnya, semua jenazah telah dipindahkan antara tahun 1975-1977," kata Andri.

Ada sekitar 20 koleksi unggulan Museum Taman Prasasti namun belum dipamerkan karena menunggu pengesahan dari Balai Konservasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI