Suara.com - Kelompok anti Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dari FUI berencana akan mengirim surat pemberitahuan aksi 313 ke Polda Metro Jaya dan Mabes Polri, pada hari ini, Rabu (29/3/2017).
"Ini lagi diantar, ke Mabes sama ke Polda. Izinnya ke Polda," kata Ketua Kaderisasi FUI, Bernard Abdul Jabbar kepada suara.com, Rabu siang.
Dalam surat pemberitahuan yang nanti dikirim ke polisi, diperkirakan jumlah pendemo yang akan hadir sebanyak 10 ribu orang. Namun, Bernard belum bisa memprediksi total massa pendemo di hari H aksi yang akan dilaksanakan pada Jumat (31/3/2017).
"Dalam pemberitahuannya 10 ribu, cuma kami nggak bisa prediksi massa cair itu," katanya.
Baca Juga: Fadli Zon Minta Demo Anti Ahok 313 Berjalan Tertib
Dia juga menyampaikan jika sebagian massa dari luar daerah sudah mulai berangkat menuju Jakarta. Kebanyakan pendemo, kata Bernard berasal dari Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat dan Banten.
"Ya kalau dari daerah udah ada sebagian. Mereka sudah mulai berangkat. Hampir semuanya si yang berangkat," kata dia.
Aksi ini, kata dia juga akan dihadiri tokoh ulama dan pimpinan ormas keagamaan. Kemungkinan, sejumlah tokoh yang ikut hadir itu yakni pimpinan FPI, Rizieq Shihab
"Habaib, ketua ormas. Mereka yang ingin berjuang. (Habib Rizieq) Insya Allah hadir," kata dia.
Sebelumnya beredar poster ajakan aksi 313 di media sosial. Tuntutan dari ajakan aksi tersebut yakni meminta Presiden Joko Widodo mencopot jabatan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) sebagai Gubernur DKI Jakarta karena sudah berstatus sebagai terdakwa kasus penodaan agama
Baca Juga: Soal 'Aksi 313', Djarot: Mari Berkegiatan Secara Baik
Aksi tersebut rencananya dimulai dengan salat Jumat bersama di Masjid Istiqlal pada pukul 11.30 WIB. Setelah itu, mereka bergerak ke depan Istana Merdeka pada pukul 13.00 WIB.