Diminta Tiru Ahok yang Aktif di Medsos, Apa Kata Anies?

Selasa, 21 Maret 2017 | 14:01 WIB
Diminta Tiru Ahok yang Aktif di Medsos, Apa Kata Anies?
Anies Baswedan [suara.com/Ummi Hadyah Saleh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebelum datang ke KPK untuk melaporkan kekayaan, calon gubernur Jakarta nomor urut tiga Anies Baswedan kampanye di Jalan Rawasari Barat X, RT 1, RW 4, nomor 42, lapangan Kincir, Cempaka Putih Barat, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Selasa (21/3/2017).

Setelah meninjau pembangunan Masjid Al Kautsar, dia ke tenda untuk berdialog dengan warga.

Di hadapan warga, Anies menjanjikan banyak lapangan kerja, harga kebutuhan bahan pokok murah, serta layanan pendidikan serta kesehatan yang berkualitas.

"Pendidikan bukan cuma kartu, kalau kualitas pendidikan nggak berubah nasibnya nggak berubah. Program bukan hanya hanya KJP, tapi pendidikan berkualitas hingga tuntas," ujar Anies.

Warga bernama Ita Yusuf menyarankan kepada Anies agar gencar memanfaatkan media sosial untuk kampanye, seperti yang dilakukan calon gubernur petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

"Saya mau kasih saran, saya lihat petahana (Ahok) gencar main di Facebook. Jadi bapak dan tim sukses bermain di Facebook untuk sosialisasi program, untuk sosialisasi program yang ada di bapak," ujar Ita.

Menurut Ita kampanye lewat saluran media sosial penting dilakukan untuk menyasar pendukung kelas menengah.

"Karena yang baca di Facebook biasanya kelas menengah bawah jadi lebih mudah," kata Ita.

Anies mengapresiasi saran Ita dan dia mengatakan akan melakukannya.

"Nanti akan kami lakukan," kata Anies.

Pilkada Jakarta putaran kedua akan diselenggarakan pada 19 APril 2017. Anies-Sandiaga akan menghadapi calon petahana, Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat yang diusung PDI Perjuangan, Nasional Demokrat, Golkar, Hanura, dan PPP kubu Djan Faridz.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI