Suara.com - Jepang menjadi negara pertama di dunia yang memilih seorang lelaki transgender untuk jabatan publik. Tomoya Hosoda (25) memenangkan kursi dewan di Kota Iruma, Kanto.
Politisi yang lahir sebagai seorang perempuan itu resmi operasi kelamin tahun 2015. Dia berjanji membela orang LGBTQ, orang tua dan orang cacat di parlemen.
"Sampai saat ini, orang telah bertindak seolah-olah minoritas seksual tidak ada. Kami memiliki banyak rintangan untuk menghadapi itu. Tapi saya berharap untuk hidup memperjuangkan harapan semua orang," kata Hosoda.
Ini adalah kedua kalinya orang transgender telah terpilih di Jepang. Pada tahun 2003 transgender perempuan Kamikawa Aya menjadi seorang pejabat Kota Tokyo.
Baca Juga: Curhat Aming Jadi Tumbal Dicap Gila, Aneh dan LGBT
Hosoda mengatakan keputusannya untuk 'comming out' sebagai Transgender adalah pilihan sulit. Terutama membuat semua orang bisa menerima.
"Saya berpikir bahwa saya tidak bisa bahagia," katanya.
"Tapi aku ingat untuk mengambil keberanian dan memutuskan untuk keluar dan berharap untuk hidup," kata dia. (Metro/Gay Star)