Marc Marquez Super "Pede" Hadapi Tantangan MotoGP Musim Ini

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Rabu, 15 Maret 2017 | 18:20 WIB
Marc Marquez Super "Pede" Hadapi Tantangan MotoGP Musim Ini
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat melibas salah satu tikungan di Sirkuit Sepang, Malaysia. [AFP/Mohd Rasfan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Juara bertahan Marc Marquez mengaku sudah tidak sabar ingin segera menjalani seri perdana MotoGP tahun ini di Sirkuit Losail, Qatar, 26 Maret mendatang.

Rider asal Spanyol ini menyatakan, sudah siap fisik dan mental menghadapi tantangan tahun ini. Dia pun berharap bisa wujudkan ambisi meraih titel juara dunia keenamnya tahun ini.

"Kami menyambut musim yang baru ini dengan lebih baik dari musim sebelumnya. Tapi, bukan berarti hasilnya pasti akan bagus juga," kata Marquez.

"Apa yang terjadi sesungguhnya adalah kami melakukan persiapan dengan baik. Secara fisik saya siap 100 persen dan dari segi mental, juga sangat termotivasi, dan sebagaimana biasanya, akan mencoba meraih gelar juara dunia lagi."

Baca Juga: Ini Alasan Wapres Agar Jumlah Cabor Asian Games 2018 Dipangkas

"Melihat yang kami lakukan sejak memulai pramusim, saya rasa kami bisa mencapai tingkat optimal untuk berjuang meraih podium sejak balapan pertama," jelas pebalap yang bernaung di tim Repsol Honda.

Lebih lanjut, pebalap yang dijuluki The Baby Alien ini menjelaskan di balik kepercayaan dirinya yang super tinggi saat ini. Menurutnya, hal itu tidak lepas dari kejayaan musim lalu.

Marquez membeberkan, kunci utama kesuksesannya meraih gelar juara dunia kelima dalam kariernya tahun lalu, karena faktor konsistensi.

Hal itu pulalah yang kini jadi fokusnya menghadapi tantangan MotoGP tahun ini yang dinilainya jauh lebih berat.

"Seperti yang selalu saya katakan, itu semua tergantung dari setiap situasinya. Jika saya yakin, saya akan memberikan kemampuan 100 persen. Jika tidak, maka berusaha meraih hasil sebaik mungkin," ujarnya.

Baca Juga: Rossi Ketar-ketir Hadapi Seri Perdana MotoGP

"Salah satu pelajaran yang saya dapat di 2015 dan digunakan di 2016 adalah konsistensi, meskipun ada kalanya dimana Anda harus mengambil sedikit risiko," pungkas Marquez. (GP Xtra)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI