Suara.com - Partai Amanat Nasional (PAN) dipastikan bakal mendukung Anies Baswedan-Sandiaga Uno (Anies-Sandi), sebagai Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur pada putaran kedua Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta yang bakal digelar, Rabu (19/4/2017).
Ketua PAN Zulkifli Hasan mengungkapkan, dukungan itu akan dideklarasikan pekan depan.
"Mudah-mudahan minggu depan kita akan deklarasikan Anies-Sandi. Di Kantor PAN, pasti nanti saya undang semua," kata Zulkifli di DPR, Jakarta, Senin (13/3/2017).
Baca Juga: Belum P21, Laporan Mario Teguh Masih Tersangkut di Puslabfor
Meski belum resmi, PAN kerap memberikan ”sinyal” mengalihkan dukungan kepada Anies-Sandi, pasangan kandidat nomor urut satu Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni yang diusungnya gugur pada putaran pertama pilkada.
Akhir pekan lalu, sejumlah elite PAN memberi “sinyal” mendukung Anies-Sandi dengan berfoto dengan pose “Oke Oce”—jargon kandidat tersebut.
Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno mengatakan, foto itu dibuat saat acara unduh mantu Ketua Dewan Kehormatan DPP PAN Amien Rais, di Yogyakarta, Sabtu (12/3/2017).
Saat dikonfirmasi wartawan mengenai foto ini berkaitan dengan dukungan PAN untuk Anies-Sandi, Edy menyebut partainya belum memutuskan apa pun.
“PAN masih mendengarkan suara dan aspirasi konstituen serta arus bawah. Banyak masukan yang menghendaki PAN memberikan dukungan ke pasangan calon nomor 3. Kita akan putuskan segera," kata Eddy, Minggu (12/3).
Baca Juga: Khofifah Puji BNI dan BUMDes Bangun Desa Wisata di Malang
Untuk diketahui, Pilkada DKI Jakarta memasuki putaran kedua. Kekinian, tinggal dua pasangan calon yang akan bertarung di putara kedua, yaitu pasangan Anies-Sandi serta pasangan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Syaiful Hidayat.