Suara.com - Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan jika ada klub yang mewadahi Presiden dan mantan Presiden akan berdampak baik bagi bangsa ini. Wadah tersebut berguna untuk menjalin komunikasi.
"Jadi perasaan saya bersyukur gembira dan ya ini kalau ada klub Presiden dan mantan Presiden, kan baik seperti ini, kita bisa saling berkomunikasi," kata Yudhoyono yang juga Ketua Umum Partai Demokrat di beranda belakang Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (9/3/2017).
Mendengar Yudhoyono menyebut klub Presiden dan mantan Presiden, Jokowi yang duduk di sampingnya, tertawa.
Yudhoyono bersyukur dan bergembira dengan pertemuan siang hari ini.
Jokowi mengapresiasi keinginan Yudhoyono mengenai adanya tradisi estafet dalam meneruskan pembangunan dari Presiden sebelumnya ke Presiden yang baru.
"Tadi Pak SBY sudah menyampaikan bahwa tradisi politik dari Presiden sebelumnya ke berikutnya harus ditradisikan. Yang kedua berkaitan dengan budaya estafet pembangunan yang sebelumnya diteruskan oleh pembangunan Presiden berikutnya kalau budaya terus bisa dilakukan kita miliki negeri ini gampang mencapai titik target bagi kebaikan rakyat bagi kebaikan negara saya kira ke depan tradisi yang baik, yang kedua budaya estafet harus kita miliki sehingga kita tidak memulai terus dari awal. Itu yang harus kita tradisikan," kata Jokowi.