Suara.com - Bentrokan antara warga Tambak, Penggangsaan, Menteng, Jakarta Pusat, dengan awak Gang Tuyul, Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan, Minggu (5/3/2017), ternyata memakan korban jiwa.
Korban tewas dalam tawuran tersebut ialah pelajar SMA berinisial SRH (16) dan mahasiswa bernamaFikri Fadhlur Firmansyah (21).
"Penyebab kematian kedua korban belum bisa dipastikan, kami masih menunggu hasil autopsi RS Polri Kramat Jati,” kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Raden Prabowo Argo Yuwono dalam keterangan tertulis, Senin (6/3/2017).
Ia mengatakan, polisi juga masih menelisik musabab bentrokan yang terjadi sejak pukul 17.45 WIB. Sebab, tawuran terjadi secara tiba-tiba setelah aksi pelemparan petasan ke arah warga Gang Tuyul.
Baca Juga: Iwan Fals Tutup Perhelatan Java Jazz 2017
Argo menuturkan, tawuran itu dimulai ketika puak Jalan Tambak melempari warga Gang Tuyul memakai petasan. Tak terima, pemukim Gang Tuyul balik melempari warga Tambak memaai batu, botol, dan juga petasan.
“Tawuran sempat terhenti ketika petugas gabungan dari Polsek Tebet dan Polsek Menteng mendatangi lokasi. Situasi sempat dapat dikendalikan sekitar jam 18.10 WIB. Setelah itu tawuran kembali pecah, dan baru bisa kondusif setelah kami menembakkan gas air mata," ungkapnya.
Selain korban jiwa, Argo mengungkapkan tawuran juga sempat menyebabkan arus lalu lintas di Manggarai ke Jalan Tampak dan sebaliknya lumpuh.
Baca Juga: Polisi Akan Periksa Pendengar Ceramah 'Palu Arit Rupiah' Rizieq