Jokowi Tegaskan RI Punya Hubungan Bersejarah Dengan Arab Saudi

Rabu, 01 Maret 2017 | 17:12 WIB
Jokowi Tegaskan RI Punya Hubungan Bersejarah Dengan Arab Saudi
Presiden Joko Widodo dan Raja Arab Saudi, Salman bin Abdul Aziz Al Saud, di Istana Bogor [capture/Erick Tanjung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Presiden Joko Widodo mengatakan, bahwa Indonesia memiliki hubungan khusus dan bersejarah dengan Arab Saudi. Dia mengungkapkan, Arab Saudi merupakan salah satu dari tujuh negara Arab pertama yang memberikan pengakuan terhadap kemerdekaan bangsa Indonesia pada 1947 silam.
 
"Sebagai negara dengan penduduk muslim paling besar di dunia, tentunya bangsa Indonesia akan selalu memiliki‎ ikatan khusus dengan Arab Saudi. Indonesia dan Arab Saudi adalah dua negara besar yang memiliki pengaruh penting di kawasan," kata Jokowi dalam sambutannya usai makan siang bersama di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Rabu (1/3/2017).
 
 
Maka dari itu, lanjut Jokowi, sudah selayaknya Indonesia dan Arab Saudi terus meningkatkan kerjasama, baik dalam konteks bilateral maupun internasional.
 
"Kunjungan Sri Baginda Raja ini menjadi titik tolak bagi peningkatan hubungan Indonesia dan Arab Saudi yang dipersatukan oleh Islam, oleh persaudaraan, dan hubungan yang saling menguntungkan," terang Jokowi.
 
‎Mengakhiri sambutannya, mantan Gubernur DKI Jakarta ini mendoakan Raja Salman beserta seluruh keluarga kerajaan Arab Saudi diberikan kesehatan, kebahagiaan, dan dilindungi dalam kebaikan oleh Allah SWT.
 
"Saya juga berdoa kiranya‎ Allah SWT melimpahkan Indonesia dan Arab Saudi dengan kedamaian, kesejahteraan, dan kemakmuran," tutupnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI