Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah menyelesaikan pembangunan rumah susun sederhana sewa KS Tambun, Palmerah, Jakarta Barat.
Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengatakan rusun tersebut akan diprioritaskan untuk warga yang tinggal bantaran ciliwung yang terkena proyek normalisasi sungai.
"Sekarang diprioritaskan untuk yang banjir," ujar Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (1/3/2017).
Baca Juga: Usai Ikut Jokowi Jemput Raja Salman, Ahok Mau Nonton Konser BCL
Ahok menerangkan, fasilitas rusun di KS Tambun tak ada yang berbeda fasilitasnya, rusun ini memiliki 522 unit dengan tipe 36. Tak hanya itu, pemerintah Jakarta, kata Ahok, juga akan memberikan fasilitas yang baik untuk warganya.
"Kita usahakan ada liftnya dan kita juga mulai bangun (Rusun) di atas depo," kata mantan Bupati Belitung Timur itu.
Selain di KS Tambun, Ahok menerangkan akan ada banyak rusun yang rampung dikerjakan dan bisa dihuni warga pada tahun ini.
"Ada beberapa tempat, saya nggak inget (jumlahnya). Tapi tahun ini bisa selesai cepat (pembangunan rusun), di Penjaringan dan Daan Mogot juga bisa selesai. Desember bisa selesai banyak," kata Ahok.