Pelaku yang masih berada di lantai dua kemudian memecahkan kaca jendela-jendela, melemparkan kursi hingga dua kali lewat jendela, juga barang lain seperti speaker aktif milik kelurahan.
Pelaku juga mulai membakar barang-barang di lantai dua. Dadi melihat jelas api dan asap keluar dari lantai dua kelurahan.
"Terus mobil water cannon datang dan menyemprotkan air ke jendela lantai dua. Setelah itu pasukan Gegana masuk dan terdengar tembak menembak lagi. Ketika reda, saya sempat mendekat dan melihat pelaku sudah tergeletak di lantai satu," kata Dadi.