Trump Tolak Hadiri Makan Malam Bersama Wartawan Gedung Putih

Yazir Farouk Suara.Com
Minggu, 26 Februari 2017 | 10:27 WIB
Trump Tolak Hadiri Makan Malam Bersama Wartawan Gedung Putih
Presiden Amerika Serikat, Donald Trump (Shutterstock).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Donald Trump memastikan tak akan menghadiri jamuan makan malam bersama wartawan yang digelar oleh Asosiasi Koresponden Gedung Putih (WHCA). Padahal acara itu merupakan rutinitas tahunan.

"Saya tidak akan menghadiri jamuan makan malam tahunan Asosiasi Koresponden Gedung Putih. Saya berharap semua baik dan memiliki malam yang indah!," cuit Trump melalui akun Twitter-nya dilansir dari laman HuffPost, Minggu (26/2/2017).

Trump tak memberikan alasan terkait absennya di acara tersebut.  Hubungannya dengan pers memang memburuk sebelum dan setelah dilantik sebagai presiden ke-45 AS. Terakhir, Trump menyebut beberapa media sebagai musuh rakyat AS.

Jamuan makan malam tahunan ini juga biasanya dihadiri sejumlah artis. Sesi paling menarik di acara tersebut adalah mendengarkan pidato lucu dari sang presiden.

Baca Juga: Bandara Kuala Lumpur Aman Dikunjungi Pascapembunuhan Kim Jong Nam

Asosiasi Koresponden Gedung Putih pertama kali menggelar makan malam ini sejak 1921. Di tahun ketiga, untuk pertama kalinya acara tersebut dihadiri Presiden AS, yakni Calvin Coolidge.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI