Forum Ulama dan Habaib Jakarta Resmi Dukung Anies Sandi

Kamis, 23 Februari 2017 | 13:51 WIB
Forum Ulama dan Habaib Jakarta Resmi Dukung Anies Sandi
Anggota Majelis Tinggi Fuhab Taufiequerachman Ruki, seusai mendeklarasikan mendukung Anies Baswedan-Sandiaga Uno dalam putaran kedua Pilkada DKI Jakarta, di Restoran Al Jazeerah Jatinegara, Jakarta Timur, Kamis (23/2/2017). [Suara.com/Dian Rosmala]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Forum Ulama dan Habaib (Fuhab) DKI Jakarta resmi mendukung Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur nomor urut tiga Anies Baswedan-Sandiaga Uno (Anies-Sandi), yang diprediksi melaju ke putaran kedua pemilihan kepala daerah (pilkada) setempat.

Dukungan tersebut dideklarasikan di Restoran Al Jazeerah Jatinegara, Jakarta Timur, Kamis (23/2/2017). Deklarasi itu digelar tertutup, sehingga awak media tak dibolehkan meliput acara tersebut.

"Dukungan ini diresmikan setelah sejumlah rapat dan diskusi terkait sikap Fuhab Jakarta pada masa pilkada," kata anggota Majelis Tinggi Fuhab Taufiequerachman Ruki, seusai acara.

Ia mengatakan, wujud dukungan tersebut berupa instruksi resmi kepada organisasi kemasyarakatan yang tergabung dalam Fuhab untuk memilih Anies-Sandi dalam putaran kedua Pilkada DKI, 19 April 2017.

Baca Juga: Ketimpangan Indonesia Terburuk Ke-6 di Dunia

Instruksi itu berlaku untuk organisasi massa seperti Badan Musyawarah Masyarakat (Bamus) Betawi, dan Forum Komunikasi Anak Betawi (Forkabi).

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ini memastikan, keputusan Fuhab tersebut bakal ditaati seluruh anggotanya sebagai bentuk kepatuhan kepada ulama.

"Semuanya akan taat karena itu sudah merupakan fatwa dari ulama dan ketua kami. Karena prinsip diri seorang muslim adalah taat kepada ulama,” tukasnya lagi.

Pantauan Suara.com, deklarasi tersebut dihadiri Anies-Sandi, Ketua FUHAB Jakarta Syukron Makmun, Abdul Rasyid Abdullah Syafi'ie, dan Ketua DPD Partai Demokrat DKI Nachrowi Ramli, serta belasan ulama dan habaib.

 

Baca Juga: Wiranto: Ancaman Ada Dua, Alam dan Ulah Manusia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI