Warga Kampung Akuarium yang Digusur Ahok Rahasiakan Nama Cagub

Rabu, 15 Februari 2017 | 11:04 WIB
Warga Kampung Akuarium yang Digusur Ahok Rahasiakan Nama Cagub
Tempat pemungutan suara di Kampung Akuarium, Jakarta Utara [suara.com/Welly Hidayat]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Warga Kampung Akuarium, Jalan Pasar Ikan, Penjaringan, Jakarta Utara, antusias mengikuti pilkada Jakarta, hari ini. Suasana tempat pemungutan suara nomor 17 ramai didatangi warga.

"Ya, saya antusias sekali mas, harus ikut milih. Kan saya warga Jakarta. Jangan sampai nggak milih kan," kata Andriana (34), warga Kampung Akuarium.

Di TPS tersebut tercatat sebanyak 422 pemilih.

Ketika ditanya siapa calon gubernur dan wakil gubernur pilihannya, Andriana enggan mengungkapkan.

"Ya, nggak boleh tahulah mas. Biar saya aja yang tahu ya," ujar Andriana sambil tertawa.

Warga bernama Baharudin (31) senang bisa memberikan hak pilih. Dia datang bersama istri.

"Senang saya mas, harus pilih. Saya datang sama istri mas mau coblos," ujar Baharudin.

Baharudin juga merahasiakan siapa calon gubernur pilihan keluarganya.

"Ah, jangan mas. Saya aja dong yang tahu," ujar Baharudin.

TPS 17 sama seperti TPS yang lain, mendapatkan penjagaan dari aparat kepolisian dan petugas perlindungan masyarakat sebanyak lima orang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI