Suara.com - Pengamat politik Ray Rangkuti meminta penyelenggara pemilihan kepala daerah yakni Badan Pengawas Pemilu DKI Jakarta dan Komisi Pemilihan Umum DKI Jakarta untuk memastikan tahapan Pilkada DKI Jakarta berlangsung dengan benar.
Hal ini disampaikan dalam diskusi bertajuk "Wujudkan Pilkada Damai, Aman dan Demokratis" di D Hotel, Jakarta Selatan, Rabu (8/2/2017).
"Tantangan Bawaslu, KPU (adalah) untuk memastikan tahapan berlangsung dengan benar. Kalau ada kegelisahan di masyarakat soal DPT (Daftar Pemilih Tetap), kartu pemilih, soal e-KTP yang bisa diduplikasi, sebaiknya langsung ditindak, supaya bisa meredam isu yang dimunculkan," ujar Ray dalam diskusi tersebut.
Ray menuturkan bahwa Pilkada DKI Jakarta menjadi isu nasional yang menjadi perbincangan semua masyarakat di seluruh Indonesia, bahkan hingga kancah internasional. Maka dari itu menurutnya, Pilkada DKI harus diselenggarakan dengan damai.
"Pilkada DKI sudah menjadi perhatian di semua daerah. Karenanya, kalau Pilkada (DKI) diselenggarakan dengan gontok-gontokan, akan berimbas ke daerah lainnya," ucapnya.
Ray juga menambahkan bahwa DKI Jakarta merupakan Ibu Kota Indonesia yang menjadi perhatian di dunia internasional.
"Karena Jakarta (adalah) ibu kota, ada perhatian dari dunia internasional yang melihat Pilkada DKI Jakarta," paparnya.
Bawaslu dan KPU DKI Harus Pastikan Tahapan Pilkada Berjalan Benar
Rabu, 08 Februari 2017 | 18:58 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Pilkada Jakarta Hanya Satu Putaran, DPRD DKI Tagih Dana Hibah Rp355 Miliar ke KPU DKI
10 Januari 2025 | 20:07 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI