Dalam pernyataan sikap mahasiswa, katanya, tidak ada satupun menyebut nama orang ataupun organisasi atau partai politik. Itu sebabnya, Adian merasa aneh jika ada yang merasa tersinggung, sementara namanya tidak disebutkan.
"Saya tidak tahu bagaimana mahasiswa memutuskan untuk aksi di Mega Kuningan, tepatnya di dekat Kedubes Qatar. Bila kita lihat lokasi aksinya, maka aksi itu tidak tepat di depan rumah SBY karena masih ada jarak pandang sekitar 50-an meter. Kalaupun polisi mengatakan demo itu tanpa izin, maka itu hanya masuk kategori tipiring alias tindak pidana ringan. Saran saya tidak perlu mengomentari tipiring seperti itu karena kelas mantan presiden harusnya mengomentari chat sex yang beredar luas karena itu bisa merusak moral kaum muda se-Indonesia," katanya.
Adian mengakui datang ke acara Jambore Mahasiswa di Cibubur. Dia datang bersama isteri ke sana.
"Dan saya tidak berbicara sepatah katapun di panggung forum terhormat Jambore itu, saya hanya bertemu dengan mahasiswa dari beberapa daerah yang ingin menyampaikan masalah masalah di daerahnya karena itu bagian dari tugas saya sebagai anggota DPR. Saya juga bertemu dengan banyak aktivis 98 lain yang berasal dari partai yang berbeda beda, bahkan ada yang kalau tidak salah pernah menjabat sebagai pengurus di Partai Demokrat," kata dia.