Sidang kedelapan kasus dugaan penodaan agama dengan Terdakwa Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) kembali digelar di Auditorium Kementerian Pertanian, Jakarta, Selasa (31/1/2017).
Sidang kedelepan ini dijadwalkan akan dimulai pukul 09.00 WIB.
Pantauan suara.com, massa pro Ahok yang elama ini selalu mengawal dan mendukung secara moril Ahok dalam setiap persidangan, sudah berada di depan pelataran Gedung Kementerian Pertanian.
Dengan mobil komando dan pengeras suara, mereka menyalakan musik serta berjoget ria dengan kemeja kotak - kotak khas Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua.
Baca Juga: Pengacara Ahok Minta Hakim Panggil Paksa Ibnu Baskoro
Massa pro Ahok rata -rata para wanita yang hadir di lokasi sidang Ahok tersebut.
"Iya mas, sudah pagi disini dengar musik, sekalian olah raga joget - joget mas," ujar Erna (37) warga Pasar Rebo, Jakarta Timur, dilokasi.
Senentara itu aparat keamanan tetap berjaga - jaga dengan ketat para massa Pro Ahok maupun massa kontra Ahok yang hadir di pelataran gedung kementerian pertanian tersebut.
Jaksa penuntut Umum (JPU) dijadwalkan akan menghadirkan lima saksi, dua saksi dari nelayan di Kepulauan Seribu, yaitu Zainudin alias Panel dan Saifudin alias Deni.
Selanjutnya Ketua Umum MUI Ma'ruf Amin dan Komisioner KPU DKI Jakarta, Dahlia Umar. Satu saksi lagi yaitu Ibnu Baskoro sebagai saksi pelapor.