Suara.com - Tepat dua bulan lagi balapan motor paling bergengsi di dunia, MotoGP, akan kembali bergulir. Sejumlah pebalap top pun mulai bersiap menghadapi seri perdana di Sirkuit Losail, Qatar, 26 Maret mendatang.
Salah satu diantaranya adalah Valentino Rossi. Pebalap veteran Movistar Yamaha itu mengaku sudah mulai bersiap menjalani kompetisi tahun ini yang panjang.
Tidak hanya itu, dia pun sudah memetakan para rival-rival utamanya musim ini. Rossi menyebut, lawan terberat tahun ini tidak lain adalah juara bertahan, Marc Marquez (Repsol Honda).
"Saya pikir lawan terkuat untuk memenangkan gelar juara dunia adalah Marquez. Setelah itu, (Maverick) Vinales, dan tentu jangan lupakan pula (Jorge) Lorenzo bersama Ducati," kata Rossi, 37 tahun.
Baca Juga: 'Perang Saudara' Sesama Wakil Indonesia di Babak Kedua India Open
"Menarik untuk dilihat bagaimana perkembangan Rossi bersama Ducati. Tapi, saya rasa dia akan sangat kompetisi sejak seri pertama (dengan Ducati)," sambung juara dunia sembilan kali ini.
Sementara itu, saat ditanya hubungan dengan rekan setim barunya, Maverick Vinales, The Doctor--julukan Rossi--mengaku bersahabat sejak pebalap muda Spanyol itu masih di tim Suzuki.
"Saya selalu memiliki hubungan yang bagus dengan Maverick. Terlihat dia orang yang baik, pemberani, dan pendiam. Kami pun saling mengerti satu sama lain. Di trek kami memang akan bersaing, tapi semoga itu tidak terjadi di luar trek," ungkap Rossi. (Todo Circuito)