Ratusan warga hari ini kembali menemui calon gubernur DKI Jakarta nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok di markas kampanye Ahok-Djarot di Jalan Lembang, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (25/1/2017). Hari ini merupakan jadwal kampanye Ahok di markas kampanye di Jalan Lembang.
Banyaknya warga yang datang membuat markas kampanye atau yang dikenal dengan Rumah Lembang semakin membludak.
Panitia Rumah Lembang pun menerapkan aturan kepada warga yang masih terus menyambangi untuk menemui mantan Bupati Belitung Timur itu.
Baca Juga: Tim Ahok Sebut Saksi Ibnu Baskoro Bisa Kena Sanksi
Salah satu petugas keamanan di lokasi menuturkan bahwa pihaknya memprioritaskan warga yang memiliki kupon yang bisa masuk.
"Hari ini semakin membludak, jadi aturannya dirubah, jadi yang bisa masuk hanya yang punya kupon, "ujar petugas keamanan yang berjaga di lokasi.
Menurut Pengamatan Suara.com, petugas keamanan mengizinkan warga yang telah memegang kupon. Mereka meminta warga sabar dengan membatasi satu rombongan berjumlah tujuh orang agar tidak terlalu padat untuk bergantian masuk ke halaman belakang.
Meski begitu, warga tetap menunggu di depan pintu rolling door, karena tidak diperbolehkan masuk. Warga pun tetap bersikukuh dan meminta panitia mengiznkan puluhan warga yang hendak masuk.
"Saya ingin ketemu Pak Ahok, masa cuma yang punya tiket yang boleh masuk, "keluh Dewi warga Pejompongan.