Rossi Sebut 6 Pebalap Punya Kans Jadi Juara Dunia, Siapa Saja?

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Jum'at, 20 Januari 2017 | 19:09 WIB
Rossi Sebut 6 Pebalap Punya Kans Jadi Juara Dunia, Siapa Saja?
Maverick Vinales (kiri) dan Valentino Rossi (kanan) berpose bareng dengan bos Yamaha MotoGP, Kouichi Tsuji, saat peluncuran motor Movistar Yamaha yang jadi andalan di ajang MotoGP 2017, Kamis (19/1/2017) [AFP/Pierre-Philippe Marcou]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kurang dari dua bulan lagi kompetisi balap motor bergengsi dunia, MotoGP, akan kembali bergulir. Satu hal yang paling banyak ditunggu-tunggu para pencinta balapan 'kuda besi' ini tidak lain terkait kiprah pebalap top yang musim ini berganti seragam tim.

Setidaknya ada tiga pebalap ternama dunia yang tampil dengan tim berbeda tahun ini. Mereka antara lain Jorge Lorenzo (dari Yamaha ke Ducati), Andrea Iannone (dari Ducati ke Suzuki), dan Maverick Vinales (dari Suzuki ke Yamaha).

Bukan hanya para fans, perpindahan ketiga pebalap tersebut juga menarik perhatian sang legenda MotoGP, Valentino Rossi. The Doctor, julukan Rossi, menilai semua mata akan tertuju kepada tiga pebalap itu, terkhusus Lorenzo yang dinilai mengambil keputusan berani dengan hijrah dari Yamaha.

Maklum saja, selama hampir satu dekade terakhir, performa Ducati masih jauh di bawah dua pabrikan Jepang, Yamaha dan Honda. Lorenzo pun ditargetkan untuk mengembalikan kejayaan Ducati seperti di era pertengahan 2000-an di masa Casey Stoner.

Baca Juga: Inter Benarkan Incar Pemain Bintang, Tapi Bukan...

"Musim ini akan sangat menarik karena tiga pebalap top lakukan perubahan (tunggangan) motor)," kata Rossi dalam peluncuran motor Yamaha MotoGP 2017 di Madrid, Spanyol, Kamis (19/1/2017).

"Saya pikir Lorenzo telah melakukan perubahan yang bersejarah. Setelah sembilan tahun bersama Yamaha, maka menarik untuk ditunggu (kiprahnya dengan Ducati). Tapi, dia tidak akan mudah dengan Ducati," lanjut Rossi seperti dikutip dari AFP.

"Mungkin aneh jika ada sembilan pebalap yang berjuang untuk meraih gelar juara dunia, tapi itu bagus untuk MotoGP. Tapi, saya pikir minimal ada enam pebalap yang bisa memenangkan gelar juara dunia tahun ini," ujar Rossi terkait persaingan tahun ini yang semakin berat menurutnya. 

Banyak yang memprediksi pertarungan tahun ini tidak akan banyak perbedaan dibanding sebelumnya. Para pebalap yang tergabung dalam tiga tim papan atas, seperti Yamaha, Honda, dan Ducati diprediksi bakal tetap mendominasi jalannya persaingan memperebutkan mahkota MotoGP 2017.

Di Yamaha misalnya, selain Rossi yang selalu jadi salah satu favorit tiap musimnya, ada juga rekan barunya Vinales yang disebut-sebut juga memiliki peluang yang sama.

Baca Juga: Ditunjuk Jadi Arsitek Timnas U-15, Fachri Ajukan Syarat Khusus

Sedangkan di kubu Honda, Marc Marquez yang juga juara bertahan, menjadi salah satu yang diperhitungkan kuat bakal kembali meraih mahkota MotoGP tahun ini. Namun jangan lupakan pula Dani Pedrosa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI