Suara.com - Calon gubernur Jakarta Anies Baswedan menjanjikan jaminan hari tua bagi para lanjut usia di Jakarta. Jaminan tersebut berupa tunjangan per bulan, layanan kesehatan dan transportasi gratis.
Hal itu Anies sampaikan saat bertemu dengan Komunitas Sahabat Lansia dan Anak di Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (17/1/2017).
"Kita akan berikan tunjangan hari tua Rp300 ribu per bulan untuk lansia," kata Anies.
Selain bantuan uang tunai, Anies juga akan memberikan layanan kesehatan gratis bagi para lansia. Tenaga medis akan turun ke rumah-rumah untuk memastikan kesehatan lansia dan juga akan ada layanan darurat khusus untuk para lansia.
"Dengan begitu, masalah kesehatan lansia dapat dideteksi dan ditangani lebih cepat," ujar Anies.
Selain itu, Anies juga akan berikan layanan transportasi gratis bagi para lansia.
"Semua warga Jakarta yang punya KTP Jakarta akan dapatkan semua secara gratis. Nggak ada kuota. Dan syaratnya mereka yang secara sosial ekonomi berada dalam strata ekonomi lemah," kata Anies.
Pilkada Jakarta akan diselenggarakan pada 15 Februari 2017. Saat ini, masih masanya kampanye, yang sudah dimulai sejak 28 Oktober 2016 dan akan berakhir pada 11 Februari 2017.
Tiga pasang calon gubernur dan wakil gubernur mengikuti bursa pilkada. Pertama, Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni yang diusung Partai Demokrat, PPP, PKB dan PAN. Kedua, Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat yang mendapat dukungan dari PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai Hanura dan Partai Nasdem.
Ketiga, Anies Baswedan-Sandiaga Uno yang diusung Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera.