Tak Hanya Anies, Ahok Juga Berani Tutup Hotel Alexis

Senin, 16 Januari 2017 | 15:26 WIB
Tak Hanya Anies, Ahok Juga Berani Tutup Hotel Alexis
Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengunjungi Pondok Bambu, Jakarta Selatan, Senin (16/1/2017). [Suara.com/Dwi Bowo Raharjo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Siapa bilang calon gubernur Jakarta petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) tak berani menutup tempat hiburan malam Alexis di Jakarta Utara. Demikan dikatakan Ahok saat menanggapi wacana pesaingya di Pilkada Jakarta 2017, Anies Baswedan yang akan menutup Alexis jika ia terpilih menjadi gubernur Jakarta 2017-2022.

Kepada wartawan usai blusukan di Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Senin (16/1/2017), Ahok mengatakan akan menutup Alexis jika tempat tersebut dua kali kedapatan ada pengunjung yang menggunakan narkoba.

"Saya katakan tempat hiburan manapun, apalagi kedapatan narkoba dua kali saja ketangkep ada yang make pasti saya tutup. Itu jelas," kata Ahok.

Baca Juga: Adhyaksa Dault: Hotel Alexis Harus Dibubarkan, Walau Punya Izin

Mantan Bupati Belitung Timur ini menegaskan, jika ada tempat hiburan dijadikan tempat prostitusi, pemprov DKI, ucap Ahok, juga akan menutup jika bukti-buktinya kuat.

"Makanya kamu tangkep itu dong, kalau yang prostitsui belum ada bukti. Narkoba bisa, tes darah atau kencing ketauan. Kalau orang lalukan sex gimana orang ketauannya," ucap Ahok.

Kemudian, Ahok mengaku bingung tempat hiburan malam yang pernah menjadi kontroversi semasa Ahok masih aktif menjadi Gubernur DKI Jakarta dipermasalahlan cagub nomor urut tiga.

"Kenapa Alexis ribut, kan katanya mau bukti, kasih saya bukti (ada yang menggunakan narkoba). Kalau Kalijodo beda, (selain prostotusi) ada judi. Alexsis hotel resmi," jelas Ahok.

Selama menjabat sebagai pemimpin di Pemprov DKI, Ahok telah menutup dua tempat hiburan malam, yakni Stadium dan Mille's. Setelah menutup, ia juga tak mengizinlan pemilik tempat hiburan tersebut kembali membuka usaha serupa.

"Milli's resmi tapi ada narkoba kita tutup. Katanya mau ganti nama saya kasih nggak?, nggak. Kalau mau buka kursus Bahasa Inggris saya bilang silahkan," kata Ahok.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI