Ribuan Laskar FPI Penuhi Masjid Agung Al Azhar

Senin, 16 Januari 2017 | 10:27 WIB
Ribuan Laskar FPI Penuhi Masjid Agung Al Azhar
Ribuan laskar FPI berkumpul di Masjid Agung Al-Azhar, Jakarta bersiap melakukan aksi demo ke Mabes Polri, Senin (16/1/2017). [Suara.com/Dian Rosmala]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ribuan laskar Front Pembela Islam saat ini memenuhi masjid Agung Universitas Al Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (16/1/2017). Berkumpulnya mereka untuk bersiap-siap melakukan aksi demo ke Mabes Polri.

Sambil menunggu anggota FPI lainnya, mereka dengan seksama mendengarkan ceramah yang dibawakan oleh imam besar FPI Rizieq Sihab.

Berbagai hal diutarakan oleh Rizieq untuk meyakinkan para kadernya bahwa yang mereka lakukan adalah kebenaran.

"Siap tegakkan keadilan? Takbir," kata Rizieq disambut seruan takbir dari ribuan anggota FPI.

Baca Juga: Inilah Sejumlah Kesepakatan Produktif RI-Jepang

Menurut Rizieq, mereka akan melaporkan Kapolda Jawa Barat Inspektur Jenderal Anton Charliyan ke Propam Mabes Polri karena dinilai telah mengerahkan massa Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) untuk bersitegang dengan FPI, usai pemeriksaan Rizieq pada Kamis (12/1/2017).

"Kita akan laporkan Kapolda Jawa Barat karena dia mengerahkan Ormas preman untuk melawan ummat Islam," ujar Rizieq.

Sementara itu, ratusan laskar FPI lainnya menunggu di halaman Masjid Agung. Laskar dengan pakain khas warna putih itu terus berdatangan untuk bergabung dengan massa FPI lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI