Ahok: Sekarang Ciliwung Lebih Banyak Biawak

Jum'at, 06 Januari 2017 | 16:37 WIB
Ahok: Sekarang Ciliwung Lebih Banyak Biawak
Basuki Tjahaja Purnama kampanye di Gang Pepaya, RT 12, RW 3, Kelurahan Lenteng Agung, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (6/1/2017). [suara.com/Bowo Raharjo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengklaim saat ini Kali Ciliwung sudah bersih. Sebab selama Ahok memimpin Jakarta ada program normalisasi Ciliwung.

Kata dia saat ini bantaran Ciliwung sudah bisa dijadikan tempat wisata alam. Bahkan dia mengklaim sudah banyak ikan di Ciliwung. \

"Kita udah jalanin. Sekarang Kali Ciliwung ikan sudah lebih banyak, biawak lebih banyak," kata usai meninjau kali ciliwung di RT 12, RW 3, Kelurahan Lenteng Agung, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (6/1/2017).

Jika Ciliwung ingin dijadikan tempat wisata, mantan Bupati Belitung Timur ini mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga kebersihan kali.

Baca Juga: Warga yang Tolak Kampanye Ahok Dianggap Belum Dewasa

"Yang penting bersih nggak ada sampah," ujar Ahok.

Ahok menjelaskan Ciliwung di kawasan Lenteng Agung tidak dapat dipasang seet pile atau tiang pancang. Namun, dari kawasan Condet, Jakarta Timur hingga ke Kampung Pulo, Jakarta Timur, bantaran kalinya harus dipasangangkan seet pile.

"Kalo Ciliwung keduanya ada batu cadas itu tidak boleh di seet pile sama sekali, karena kita ingin menjaga kali ciliwung, biar biawak semua bisa hidup. Tapi kalau di tengah kota memang nggak kuat memang harus dipasang beton," jelas Ahok.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI