Ahok Alihkan "Gala Dinner" untuk Korban Gempa Aceh

Kamis, 22 Desember 2016 | 01:28 WIB
Ahok Alihkan "Gala Dinner" untuk Korban Gempa Aceh
Calon gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok blusukan di Jalan Lapangan Tembak, Cilandak Timur, Jakarta Selatan, Rabu (21/12/2016). (suara.com/Ummi Hadyah Saleh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Calon gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok berencana menggelar gala dinner dengan konsep penggalangan dana untuk korban gempa bumi di Aceh. Acara akan dimulai pada Kamis (22/12/2016).

"Kami cuma mau gala dinner buat Aceh nanti. Temen-teman yang masih mau gala dinner, saya mau alihkan ke Aceh. Mungkin, Kamis kami akan mulai tes dulu jual lukisan jual foto-foto. Saya bisa dapat berapa kumpulin (bantuan) ke Aceh,"ujar Ahok di Jalan Lapangan Tembak, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (21/12/2016).

Menurut Ahok, sumbangan dana kampanye yang diterima bisa mencapai Rp60 miliar hingga akhir tahun ini. Karenanya, dia berinisiatif membuat gala dinner penggalangan dana untuk korban gempa Aceh.

"Karena kan tiap hari orang datang ke BCA setor ada di Mall juga setor transfer juga jalan. Makanya saya sudah menolak gala dinner karena agak kencang duitnya. Bisa mencapai 2 hingga 3 miliar. Makanya saya stop, " tuturnya.

Ahok gencar menggalang dana kampanye dan menargetkan hingga Rp80 miliar. Tapi dia baru tahu, partai pendukungnya juga menggalang dana.

"Partai politik ternyata jalan sendiri, pakai duit sendiri, kita juga sampai hari ini baru habisin Rp6 miliar. Hemat ini. Tinggal biaya saksi saja. Saya kira ini sejarah kampanye terhemat di DKI Jakarta. Tahun lalu nggak banyak juga, cuma Rp18 miliar. Karena kami nggak beli baju," ujarnya memaparkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI