Jurnalis Buka Rekening Donasi untuk Korban Gempa Pidie Jaya Aceh

Rabu, 07 Desember 2016 | 10:45 WIB
Jurnalis Buka Rekening Donasi untuk Korban Gempa Pidie Jaya Aceh
Ilustrasi gempa bumi. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ikatan Jurnalis Lintas Media membuka rekening donasi untuk korban gempa di Kabupaten Pidie Jaya, Aceh ang terjadi Rabu (7/12/2016) pagi tadi. Rekening donasi dibuka lewat situs komunitas campaign, Kitabisa.com.

Sekjen Ikatan Jurnalis Lintas Media, Hasan Alhabshy mengajak seluruh masyarakat ikut membantu wilayah terdampak bencana gempa di Aceh. Hasan mendapatkan informasi sementara kondisi jalanan dan bangunan hancur karena gempa.

“Ayo salurkan bantuan kalian atau bantu sebarkan aksi ini sebagai bentuk kepedulian kita kepada seluruh masyarakat aceh ,” jelas Hasan saat  dihubungi suara.com, Rabu pagi.

Donasi bisa disalurkan dengan cara mengakses https://kitabisa.com/peduligempaaceh

Baca Juga: BMKG Aceh: Jangan Terpancing Isu Tsunami di Gempa Pidie Jaya

Korban gempa bumi di Kabupaten Pidie Jaya terus berdatangan ke Rumah sakit Tgk Chik Ditiro untuk menjalani perawatan medis. Kadis Pendidikan Kabupaten Pidie Murthala yang juga ikut membantu dan memantau situasi kerusakan pascagempa tersebut mengatakan kondisi rumah sakit di Kota Sigli, Kabupaten Pidie dipadati oleh warga yang membutuhkan bantuan medis.

"Warga yang terluka terus berdatangan, diperkirakan mencapai ratusan warga yang dirawat di rumah sakit Chik Ditiro Pidie," ucapnya, Rabu (7/12/2016).

Akibat banyaknya korban gempa yang dirawat di rumah sakit tersebut, ruangan perawatan tidak mampu menampung lagi dan ada yang menempati ruangan lain di rumah sakit tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI