BMKG Aceh: Jangan Terpancing Isu Tsunami di Gempa Pidie Jaya

Rabu, 07 Desember 2016 | 10:22 WIB
BMKG Aceh: Jangan Terpancing Isu Tsunami di Gempa Pidie Jaya
Korban gempa berkekuatan 6,4 skala richter di Pidie Jaya [sutopo_BNPB]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Aceh meminta masyarakat Kabupaten Pidie Jaya, Aceh tidak terpancing tsunami akibat gempa, Rabu (7/12/2016). Jenis gempa termasuk gempa darat.

Kepala BMKG Aceh, Eridawati menjelaskan gempa terjadi pukul 05:03:36 WIB dengan kekuatan 6,4 Skala Richter pada kedalaman 10 km.

Menurut dia, gempa bumi hampir dirasakan di seluruh wilayah provinsi Aceh dari Banda Aceh, Pidie Jaya, Lhosumawe, Meulaboh. Peta tingkat guncangan (shake map) BMKG menunjukan bahwa dampak gempabumi berupa guncangan kuat dirasakan di daerah Banda Aceh dalam skala intensitas II SIG-BMKG atau (III-IV MMI).

“Di daerah ini guncangan gempabumi dilaporkan dirasakan oleh orang banyak, bahkan beberapa warga berhamburan ke luar untuk menyelamatkan diri,” kata dia.

Masyarakat dihimbau agar tetap tenang, dan terus mengikuti arahan BPBD dan BMKG.

“Khusus masyarakat di daerah Banda Aceh dan Pidie Jaya dihimbau agar tidak terpancing isu tsunami karena gempabumi yang terjadi tidak berpotensi tsunami, terjadi di darat,” tutupnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI