Jokowi Bikin Payung Biru Jadi Tren Baru, Kaesang: Hahaha

Siswanto Suara.Com
Jum'at, 02 Desember 2016 | 19:40 WIB
Jokowi Bikin Payung Biru Jadi Tren Baru, Kaesang: Hahaha
Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla berjalan kaki menuju lapangan Monas [suara.com/Erick Tanjung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sepanjang siang tadi hingga petang, netizen ramai membicarakan foto Presiden Joko Widodo yang membawa sendiri payung warna biru ketika jalan kaki dari Istana menuju ke lapangan Monumen Nasional, Jakarta Pusat.

Presiden menembus hujan untuk ke Monas dan bergabung dengan ratusan ribu umat Islam yang tengah aksi damai. Ketika itu, Presiden didampingi Wakil Presiden Jusuf Kalla dan sejumlah pejabat tinggi Kabinet Kerja.

Foto Presiden Jokowi dengan cepat naik menjadi trending topic di Twitter. Beragam komentar muncul, ada yang guyonan, ada juga yang serius sekali.

Yang komentar guyonan umumnya langsung menebak payung biru akan segera menjadi tren di tengah masyarakat. Seperti jaket Zara jenis bomber yang pernah dipakai Jokowi ketika memberikan keterangan pers Sabtu (5/11/2016) dinihari untuk merespon gerakan 4 November. Beberapa hari kemudian, jaket tersebut laris manis di pasaran karena warga ingin memiliki memiliki jaket mirip yang dipakai Jokowi.

Rupanya putra bungsu Jokowi, Kaesang Pangerep, ikut-ikutan nimbrung.

"Kok gak ada yg nanya "mas, payungnya bapak beli dimana?" tulis Kaesang di Twitter @kaesangp.

Tak lama kemudian, Kaesang mengunggah sebuah foto seorang cowok memakai payung di tengah hujan deras.

"Hahaha," tulis Kaesang di atas foto tersebut.

Kelakar Kaesang pun semakin meramaikan dunia Twitter, walaupun ada sebagian fans-nya menanggapi dengan serius.

Usai salat Jumat di lapangan Monas, Jokowi menyampaikan pidato di tengah ratusan ribu umat Islam yang memenuhi lapangan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI