Hari ini DPR Gelar Rapat Paripurna Soal Pergantian Ketua DPR

Rabu, 30 November 2016 | 08:30 WIB
Hari ini DPR Gelar Rapat Paripurna Soal Pergantian Ketua DPR
Sidang Paripurna DPR RI di Jakarta, Kamis (8/9/2016). [Suara.com/Dian Rosmala]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

DPR akan menggelar rapat paripurna yang membahas sejumlah hal pada hari ini, Rabu (30/1/201) sore. Salah satunya adalah pembacaan surat pergantian Ketua DPR. 

Selain pergantian Ketua DPR, sejumlah hal juga dibahas, di antaranya, membacakan surat dari presiden tentang pergantian duta besar, dan pembacaan surat dari DPD.‎

Soal pergantian Ketua DPR, Wakil Ketua DPR Fadli Zon mengatakan, ‎Rapat Badan Musyawarah tadi malam memutuskan agar Rapat Paripurna nanti memberikan persetujuan pemberhentian, serta persetujuan penetapan Ketua DPR yang baru.

"Jadi surat itu dibahas persetujuan paripurna, hasil kita tanyakan di paripurna‎," kata Fadli Zon, Selasa (29/11/2016), malam.

‎Partai Golkar mengganti Ade Komarudin dengan Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto di kursi Ketua DPR. Ade mengatakan, akan mengikuti proses dan mekanisme yang berlaku baik di internal partai, atau di internal DPR.

Namun, Ade tidak akan ikut rapat paripurna kali ini. Sebab, Ade tengah menjalani pengobatan di luar negeri. Dia pun meninggalkan rapat Bamus tadi malam‎ untuk segera ‎pergi ke rumah sakit. 

Dalam rapat pimpinan tadi malam, Ade sempat meminta penundaan rapat bamus yang akan menjadwalkan rapat paripurna pemembahasan pergantiannya. Namun, rapat pimpinan DPR menginginkan rapat bamus tetap digelar tadi malam. Rapat bamus itu pun memutuskan untuk menggelar rapat paripurna hari ini.‎

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI