Suara.com - Badai Tropis Otto menyebabkan 9 orang tewas di Kosta Rika. Badai juga memaksa ribuan orang mengungsi dari angin kencang yang menuip kawasan di sana.
Saat ini badai menuju kawasan Samudera Pasifik. Otto menabrak tenggara Nikaragua Kamis kemarin. Badai ini termasuk kategori tingkat dua. Menurut National Hurricane Center (NHC) Amerika Serikat, badai dengan cepat menuju pasifik.
Komisi Darurat Nasional (CNE) Kosta Rika melaporkan sembilan orang tewas oleh badai. Sebanyak 255 masyarakat terkena dampak, 5.500 orang ditempatkan di 50 tempat penampungan di seluruh negeri.
Presiden Kosta Rika Luis Guillermo Solis menetapkan 3 hari berkabung untuk mulai Senin.
"Otto meninggalkan kita dalam situasi yang sangat sulit, baik bagi negara dan bagi kita semua," kata Carlos Alberto Volio, seorang pengusaha 68 tahun.
"Pemulihan akan menjadi sangat sulit." (Reuters)