Cerita Ahok Makan Nasi Basi saat Naik Gunung Gede Pangrango

Kamis, 24 November 2016 | 13:00 WIB
Cerita Ahok Makan Nasi Basi saat Naik Gunung Gede Pangrango
Teman satu kuliah Basuki Tjahaja Purnama Ahok di Universitas Trisakti jurusan Geologi memberikan dukungan ke Ahok yang akan berkompetisi di Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2017. (suara.com/Dwi Bowo Raharjo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Teman satu kuliah Basuki Tjahaja Purnama Ahok di Universitas Trisakti jurusan Geologi memberikan dukungan ke Ahok yang akan berkompetisi di Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2017.

Yahya beserta rekan-rekannya dari jurusan Geologi Trisakti angkatan 84 naik ke atas panggung dengan membawa kue tar dan di atasnya dihiasi lilin angka dua.

"Saya tidak tega. Mari kita menangkan Ahok satu putaran! Apapun yang terjadi, kami akan membela," kata Yahya di markas pemenangan Ahok-Djarot sambil meneteskan air mata, Jalan Lembang, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (24/11/2016).

Selain menyampaikan dukungan ke Ahok, Yahya juga sempat bercerita saat pertama kali bertemu Ahok setelah dia terpilih menjadi wakil gubernur Jakarta tahun 2012.

Baca Juga: Karena Ganteng, Jantung Hasnaeni Bergetar di Dekat Ahok

"Ada satu pengalaman saat bertemu Ahok masih wakil gubernur. Kata-katanya cuma satu, 'kalian jangan minta tolong saya ya'," cerita Yahya.

Mendapat dukungan dari rekan-rekannya membuat Ahok senang, mantan Bupati Belitung Timur ini pun bercerita selalau kompak saat masa-masa kuliah.

"Kami di geologi kompak, berantem bareng-bareng. Kami ini orang lapangan. Jeans dan kemeja kotak-kotak itu, pakaian sehari-hari kami," katanya.

Ahok pun mengingat masa-masa kuliah, dia bersama rekan-rekannya pernah memiliki pengalaman buruk saat naik Gunung Gede Pangrango, Jawa Barat. Sebab, makanan yang dibawa Ahok bersama teman-temannya basi ketika sudah berada di atas ketinggian.

"Aku pernah ke Pangrango. Sarapannya itu basi sampai di atas saya nggak bisa makan. Langsung masuk angin. Di bopong sama ini nih," ucap Ahok sambil menunjuk rekan-rekannya.

Baca Juga: Cari Simpatik, Hasnaeni Bagikan Jilbab

Selanjutnya, Ahok pun diminta rekan-rekannya yang menggunakan kemeja kotak-kotak untuk meniup lilin yang sudah menyala diatas kue tar sebagai bentuk dukungan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI