Soal Pergantiannya, Ade Komarudin Serahkan ke Pimpinan DPR

Rabu, 23 November 2016 | 16:54 WIB
Soal Pergantiannya, Ade Komarudin Serahkan ke Pimpinan DPR
Ketua DPR Ade Komaruddin [suara.com/Meg Phillips]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua DPR Ade Komarudin menyerahkan kepada pimpinan DPR lain untuk menindaklanjuti ‎isu pengembalian Setya Novanto menjadi Ketua DPR. Meski diakui Ade, dirinya belum menjadi komunikasi dengan pimpinan DPR yang lain.

"Saya serahkan kepada pimpinan DPR yang lain, kan kami kolektif yah," kata Ade di DPR, Rabu (23/11/2016).

Dia menerangkan, sudah mendengarkan informasi pengembalian posisi tadi dari Ketua Harian DPP Golkar Nurdin Halid. 

Namun, dia mengatakan belum menerima surat resminya. Sehingga dia belum bisa bersikap mengenai masalah ini. Apalagi disebutkan namanya akan diusung lagi menjadi Ketua Fraksi Golkar.‎

‎"Saya belum mengandai-andai karena saya belum terma suratnya, gitu. Nanti kalau sudah lihat suratnya saya akan berikan penjelsan kepada teman-teman," tutur Akom.

‎‎Nama Ade Komarudin belakangan santer akan tergeser dari Ketua DPR. Namanya akan diisi oleh Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto.

Rapat Pleno DPP Golkar memutuskan untuk mengembalikan posisi Setya sebagai Ketua DPR. Setya mundur dari jabatannya karena tengah menjalani proses sidang etika di Mahkamah Kehormatan Dewan dalam kasus 'Papa Minta Saham'.

Namun, Mahkamah Konstitusi mengabulkan permohonan judicial review Setya bahwa alat bukti dalam perkara itu adalah ilegal karena bukan dilakukan oleh penegak hukum. Atas itu pula, MKD DPR kemudian tidak memberikan ‎sanksi apapun dari perkara itu.‎

REKOMENDASI

TERKINI